Rutan Kotabumi ikuti Seminar Nasional “Menyongsong berlakunya Hukum yang Hidup dalam Masyarakat berdasarkan Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2023 tentang KUHP”

Rutan Kotabumi ikuti Seminar Nasional “Menyongsong berlakunya Hukum yang Hidup dalam Masyarakat berdasarkan Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2023 tentang KUHP”

Kotabumi,24 Juli 2023, Dalam rangka memperingati Hari Dharma Karya Dhika ke-78 Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Tahun 2023, Badan Strategi Kebijakan Hukum dan Hak Asasi Manusia menyelenggarakan kegiatan Seminar Nasional dengan tema “Menyongsong berlakunya Hukum yang Hidup dalam Masyarakat berdasarkan Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2023 tentang KUHP”. 

Kegiatan yang dilaksanakan di Graha Pengayoman dibuka oleh Kepala Badan Strategi Kebijakan Hukum dan Hak Asasi Manusia,Y Ambeg Paramarta. 

Kegiatan dilanjutkan dengan paparan narasumber pertama yaitu Prof. Dr. Pujiyono (Guru Besar Hukum Pidana Undip) yang mengambil materi “Integrasi Sumber Hukum dan Integralitas Hukum Yang Hidup Dalam Hukum Pidana Indonesia”. 
Pemateri Kedua Hakim Agung Mahkamah Agung RI, Dr. H. PRIMHARYADI, dengan materi “Tantangan Penerapan Hukum yang Hidup dalam Masyarakat dalam Penegakan Hukum” Paparan selanjutnya dari pemateri ketiga Ferry Fathurokhman, Ph.D, dengan materi “Eksistensi Hukum yang Hidup dalam Masyarakat dalam KUHP Baru”.

Kegiatan dilanjutkan dengan pemateri keempat Direktur Eksekutif Institute for Criminal Justice Reform, Erasmus A.T. Napitupulu, S.H.,yang menyampaikan materi “Pembaruan Hukum Pidana dalam Konstruksi Formalisasi Hukum yang Hidup dalam Masyarakat”
Kegiatan ditutup dengan Closing Speech oleh Wakil Menteri Hukum dan HAM, Prof. Dr. Edward Omar Sharif Hiariej.

seminarhukum 2

logo besar kuning
RUMAH TAHANAN NEGARA KELAS IIB KOTABUMI
KANWIL KEMENKUMHAM LAMPUNG

Jl. Tjoekoel Soebroto Kel. Kelapa Tujuh, Kotabumi, Lampung Utara 34513
0724-21299

Email Kehumasan
rtn.kotabumi@kemenkumham.go.id

Email Aduan
rtn.kotabumi@kemenkumham.go.id

Hari ini156
Kemarin224
Minggu ini1168
Bulan ini664
Total 104090

03-05-2024