Berlangsung Kondusif, Rutan Kotabumi Menerima Kunjungan Idul Fitri 1445 H

Kunjunganidulfitri 1

Kotabumi, 10/04/2024, Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Kotabumi melaksanakan kunjungan tatap muka hari raya idul fitri 1445 Hijriyah, Kunjungan dipadati keluarga yang ingin mengunjungi WBP dan Tahanan di dalam Rutan Kotabumi. Kunjungan ini akan dilaksanakan selama 3 hari, yaitu 1 Syawal 1445 H - 3 Syawal 1445 H. Kegiatan diawali dengan Apel Kunjungan untuk koordinasi terkait penempatan petugas layanan dan prosedur layanan kunjungan idul fitri. 

Penerapan prosedur keamanan telah di jalankan guna mengantisipasi hal-hal yang tidak di inginkan. Prosedur layanan diterapkan secara ketat dengan pemasangan kabel tis, pemberian cap, memeriksa badan dan barang bawaan keluarga WBP dan Tahanan. Selain itu prosedur penggeledahan dan penambahan petugas kunjungan pun di terapkan.

Para pengunjung di beri waktu 15 menit untuk bertemu keluarga dengan di perbolehkan membawa makanan has keluarga untuk di nikmati bersama. Bagi pengunjung atau petugas maupun WBP dan Tahanan apabila pada saat berkunjung atau melayani kunjungan merasa kurang enak badan disediakan perawat Klinik Pratama Rutan Kotabumi yang siaga dalam melakukan perawatan medis. 

Kepala Rutan Kelas IIB Kotabumi, Nur Febrianto, A.Md.I.P., S.H., M.M., menyampaikan harapannya semoga kegiatan kunjungan tatap muka yang di laksanakan selama 3 hari ini berjalan dengan aman dan lancar, beliau juga menyampaikan untuk selalu menjaga keamanan dan kebersihan selama melaksanakan kunjungan.

#kumhamPasti

#ditjenpas

#kabarkumhamlampung

#kumhamlampung

#kanwilkemenkumhamlampung

#sortadelimatobing

#rutankotabumi

 

@kemenkumhamri

@kumhampasti

@kumhamlampung

Kunjunganidulfitri 2Kunjunganidulfitri 3Kunjunganidulfitri 4

 

logo besar kuning
RUMAH TAHANAN NEGARA KELAS IIB KOTABUMI
KANWIL KEMENKUMHAM LAMPUNG

Jl. Tjoekoel Soebroto Kel. Kelapa Tujuh, Kotabumi, Lampung Utara 34513
0724-21299

Email Kehumasan
rtn.kotabumi@kemenkumham.go.id

Email Aduan
rtn.kotabumi@kemenkumham.go.id

Hari ini243
Kemarin224
Minggu ini1255
Bulan ini751
Total 104177

03-05-2024